You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Disnakertrans Gelar Konser Kampanyekan K3
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Dinas Nakertrans dan Energi DKI Bakal Adakan Konser Safety Excellence

Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi DKI Jakarta akan menggelar Konser Safety Excellence di Britama Arena Sport Kelapa Gading, Jakarta Utara, pada 19 Januari 2020.

Melalui konser ini dengan mengundang Didi Kempot, dapat semakin meningkatkan kesadaran para pekerja maupun buruh akan pentingnya K3,

Konser bertajuk 'Nyok Kite Kerja Selamat' ini digelar dalam rangka peringatan bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3).  

Menariknya, konser ini akan mengundang bintang tamu, Didi Kempot yang juga merupakan Duta Seni K3 DKI Jakarta.  

ASN Pemkot Jakut Diedukasi Kesehatan dan Keselamatan Kerja

Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, dan Energi DKI Jakarta, Andri Yansyah menilai, banyak pekerja atau buruh yang menggemari lagu-lagu Didi Kempot. Bahkan, tidak sedikit yang menyebut diri mereka Sobat Ambyar, sebutan khusus untuk penggemar Didi Kempot.

"Kenapa kita panggil Didi Kempot, karena faktanya beliau sampai saat ini lagi booming. Banyak pekerja yang juga Sobat Ambyar. Melalui konser ini dengan mengundang Didi Kempot, dapat semakin meningkatkan kesadaran para pekerja maupun buruh akan pentingnya K3," ujarnya, Jumat (10/1).

Andri menjelaskan, konser ini merupakan terobosan yang dilakukan Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, dan Energi DKI Jakarta untuk mengampanyekan pentingnya K3.

"Ini perdana. Kami ingin setiap kali Didi Kempot tampil akan menjadi pengingat pentingnya keselamatan dan kesehatan kerja. Bagaimanapun Didi Kempot juga bagian pekerja, pekerja seni yang juga mempunyai resiko," terangnya.

Ia menambahkan, konser ini gratis, dan bagi yang ingin hadir dapat mendaftarkan diri di http://konsersafetyexcellence.com.

"Konser ini terbuka untuk umum, khususnya para Sobat Ambyar, pekerja maupun buruh," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4410 personDessy Suciati
  2. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1316 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1274 personFakhrizal Fakhri
  4. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1273 personDessy Suciati
  5. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1226 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik